Rabu, 29 April 2009

Majalah Angkasa

Pada hari minggu, aku sedang jalan-jalan di simpanglima semarang. Kemudian aku melihat penjual majalah-majalah bekas di sana. Aku kemudian menghampirinya. Aku melihat tumpukan-tumpukan majalah Angkasa, Commando, dan lain-lain . Namun pandangan mataku hanya tertuju pada majalah Angkasa. Setelah tawar-menawar akhirnya aku mendapatkan majalah Angkasa bekas itu. majalah angkasa bekas itu berharga Rp10.000,00 sedangkan majalah Angkasa baru berharga Rp35.000,00. Biasanya aku membeli majalah Angkasa bekas, tapi terkadang aku membeli majalah Angkasa edisi baru. Majalah Angkasa adalah majalah yang berisi semua tentang kedirgantaraan. Di dalam majalah Angkasa terdapat banyak penjelasan, foto-foto, dan lain-lain .

Selasa, 28 April 2009

Model Kit in My Birthday

Ini akan aku ceritakan tentang ulang tahunku pada 2008
(maklum, waktu itu aku blum pnya blog). Waktu aku ulang tahun, aku baru nrima rapor ? aku rangking 10. Tiba-tiba ???!! Aku diajak pergi ke java supermall semarang. Betapa senangnya hatiku. Trus aku beli A-10A Thunderbolt II.
Langsung deh aku rakit di rumah. Sayangnya, aku gak pnya catnya jadi aku pake spidol permanent hihihi.
Sebetulnya merakit pesawat tempur model kit itu menyenangkan. tapi kalo ngecatnya pake spidol, gak enak banget jadinya, masalahnya cat model kit itu mahall !! 200 rebo rupii + di semarang, gak banyak toko model kit ?? yang kutau cuma bigbang di citraland ama kid station
java supermall . tau yang lain gak ? kirim ya ke e-mailku.

Minggu, 05 April 2009

Lock on modern air combat screenshot















Game Flight Simulator

Bagi anda yang mempunyai komputer yang kemampuan tinggi, tidak ada salahnya apabila digunakan untuk bermain game flight simulator. Karena game flight simulator adalah game yang membuat kita serasa seperti menjadi pilot. game flight simulator juga melatih kita untuk mengetahui seluk-beluk tentang pesawat tempur.
berikut adalah contoh game flight simulator yang saya punya :
-Lock on modern air combat
-Wings over Israel
-Wings over Europe
-Apache longbow assault
-Vietnam med-evac combat
-Red jets
-Mig-29 Fulcrum
-IL 2 Sturmovik Forgotten Battles
-Falcon 4.0 Allied Force
-Fighter ace
-Aces High II
- dan lain-lain
(sampe-sampe 2 hardisku penuh???!!:)
bagi anda yang ingin bertanya seputar flight simulator silahkan menghubungi saya di aditya.rafif@gmail.com